Batam  

Kapolresta Barelang Berikan Surprise Ucapan Selamat HUT TNI ke-78 di Batam

Kapolresta Barelang Berikan Surprise Ucapan Selamat HUT TNI ke-78 di Batam
Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho saling suap dengan Dandim 0316 Batam Letnan Kolonel Infanteri Galih Bramantyo (ist)

Barelang, Inibatam – Dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri N, beserta jajaran, memberikan suprise, kejutan yang menyentuh hati kepada anggota TNI di berbagai lokasi di Batam.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk mempererat hubungan antara TNI dan Polri serta mengucapkan selamat ulang tahun kepada para pahlawan tanpa tanda jasa tersebut.

Dalam acara yang berlangsung pada Kamis (05/10/2023), pemberian surprise ini dibagi menjadi beberapa tim. Tim Wakapolda Kepri dan Kapolresta Barelang berkunjung ke Lantamal dan Kodim 0316 Batam, sementara Tim Wakapolresta Barelang mengunjungi Yonmarharlan IV.

Selain itu, tim Kabag SDM berkunjung ke Lanud Hang Nadim, tim Kabagops ke Batalyon Infanteri 10 Marinir, tim Kabagren ke Batalyon Inf Raider Khusus 136 Batam, dan tim Kabag Log ke Dandenpom 1/6 Batam.

Baca Juga  Amien Rais Minta Pemerintah Batalkan Proyek Rempang Eco City Jika Sengsarakan Rakyat

Kedatangan Kapolresta Barelang beserta rombongan langsung disambut dengan hangat oleh Dandim 0316 Batam, Letnan Kolonel Infanteri Galih Bramantyo, beserta perwira staf dan anggota Kodim 0316 Batam.

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri N, menyampaikan pesan harapan dalam sambutannya, “Kami Polresta Barelang sebagai perwakilan Pak Kapolda Kepri hadir kemari untuk mengucapkan selamat hari ulang tahun TNI ke-78. Mari terus berkoordinasi di lapangan, karena kita semua adalah saudara. Semoga TNI selalu ada di hati kita, terutama dalam hati masyarakat Kota Batam,” ucapnya.

Sementara itu, Dandim 0316 Batam, Letnan Kolonel Infanteri Galih Bramantyo, mengungkapkan rasa terima kasih kepada Kapolresta Barelang dan jajaran yang telah memberikan perhatian luar biasa kepada TNI.

Baca Juga  Batam Kota Baru Kebanjiran, Air Masuk ke Grand Mall Batam

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Polda Polres atas kerja sama yang baik dalam menjaga NKRI. Semoga TNI terus profesional dan kita dapat menjaga kebersamaan serta sinergitas yang selama ini sudah terjaga,” kata Dandim 0316 Batam.

Dengan semangat kebersamaan antara TNI dan Polri, harapannya adalah kota Batam akan terus aman dan sejahtera di bawah pengawasan para pahlawan yang berdedikasi ini.

Selamat ulang tahun yang ke-78, TNI!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *