Peringatan Dini BMKG:Potensi Banjir dan Angin Kencang Mengancam Kepulauan Riau

Peringatan Dini BMKG:Potensi Banjir dan Angin Kencang Mengancam Kepulauan Riau
BMKG mengeluarkan peringatan dini untuk wilayah Kepulauan Riau hari ini, Jumat (24/11/2023). Daerah seperti Batam perlu waspada banjir (ilustrasi)

Batam, Inibatam – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan dini terkait kondisi cuaca ekstrem di Kepulauan Riau hari ini, Jumat (24/11/2023). Beberapa wilayah di Kepulauan Riau dihimbau untuk waspada terhadap potensi hujan badai, banjir, dan angin kencang.

Menurut prakiraan cuaca BMKG, Kabupaten Natuna perlu waspada terhadap angin kencang. Sementara itu, Batam, Bintan, Daik Lingga, Ranai, Tanjung Balai Karimun, Tanjung Pinang, dan Kabupaten Anambas disarankan untuk mewaspadai hujan badai dan potensi banjir.

Berikut prakiraan cuaca di Kepulauan Riau:

Batam: Berawan di pagi hari, diikuti hujan ringan di siang hari, berawan lagi di malam hari, dan hujan ringan dini hari. Suhu berkisar antara 24-31°C dengan kelembapan 70-95%.

Baca Juga  Peringatan Cuaca: Waspada Hujan dan Petir di Batam dan Bintan Hari Ini, Hati-hati Banjir

Bintan: Cuaca berawan di pagi hari, diikuti hujan petir di siang hari, hujan ringan di malam hari, dan hujan ringan dini hari. Suhu berkisar antara 24-31°C dengan kelembapan 70-95%.

Daik Lingga: Hujan ringan di pagi hari, diikuti hujan ringan lagi di siang hari, berawan di malam hari, dan hujan ringan dini hari. Suhu berkisar antara 24-32°C dengan kelembapan 65-90%.

Ranai: Berawan di pagi hari, diikuti hujan petir di siang hari, hujan ringan di malam hari, dan kembali berawan dini hari. Suhu berkisar antara 24-31°C dengan kelembapan 75-95%.

Tanjung Balai Karimun: Cuaca berawan di pagi hari, diikuti hujan ringan di siang hari, kembali berawan di malam hari, dan hujan ringan dini hari. Suhu berkisar antara 25-30°C dengan kelembapan 65-95%.

Baca Juga  Polda Kepri Lakukan Operasi Penertiban Disiplin Anggota Polisi

Tanjung Pinang: Berawan di pagi hari, diikuti hujan petir di siang hari, hujan ringan di malam hari, dan hujan ringan dini hari. Suhu berkisar antara 24-31°C dengan kelembapan 70-95%.

Kabupaten Anambas: Hujan ringan sepanjang hari. Suhu berkisar antara 23-32°C dengan kelembapan 70-95%.

BMKG mengimbau masyarakat untuk selalu memantau perkembangan cuaca dan mengikuti anjuran dari pihak berwenang demi keselamatan bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *