Batam  

Polisi Imbau Warga Batam untuk Teliti Sebelum Membagikan Video Kecelakaan di Medsos

Polisi Imbau Warga Batam untuk Teliti Sebelum Membagikan Video Kecelakaan di Medsos
ilustrasi

Batam, Inibatam – Sejumlah video kecelakaan yang sering kali diklaim terjadi di Batam telah tersebar di media sosial (medsos). Ini menyebabkan kebingungan dan kekhawatiran di kalangan warga.

Namun, pihak kepolisian mengklarifikasi bahwa sebagian besar dari video kecelakaan tersebut sebenarnya terjadi di luar wilayah Batam.

Iptu Viktor Hutahaean, Kanit Gakkum Lantas Polresta Barelang, menjelaskan bahwa pihaknya sudah beberapa kali menerima video kecelakaan yang diklaim sebagai insiden di Batam. Namun, setelah dilakukan penyelidikan lebih lanjut, ternyata insiden tersebut berlangsung di lokasi lain.

“Kami sering menemukan video kecelakaan di media sosial yang dianggap terjadi di Batam. Namun, setelah kami telusuri hingga ke rumah sakit, ternyata kecelakaan itu tidak ada kaitannya dengan Batam,” ujarnya saat memberikan keterangan di Mapolresta Barelang.

Baca Juga  Marketing Komplek Oryza Hill Tiban Dibunuh di Depan Kantor Pemasaran

Viktor mengingatkan bahwa masyarakat yang mengetahui adanya kecelakaan seharusnya memberikan pertolongan dan segera melaporkannya ke Pos Lantas atau Polsek terdekat.

“Sebagai warga yang baik, kita mempunyai kewajiban untuk memberikan pertolongan dan melaporkannya. Ini penting untuk menghindari penyebaran berita palsu atau hoaks,” tegasnya.

Selain itu, Viktor juga menyoroti perilaku beberapa individu yang lebih memilih merekam kejadian kecelakaan daripada memberikan pertolongan kepada korban atau membantu mengamankan pelaku.

“Contohnya, jika Anda melihat kejadian seperti tumpahan solar di jalan dan ada truk terlibat, seharusnya Anda membantu dengan memberikan pertolongan atau melaporkan insiden tersebut,” ungkapnya.

Viktor mengajak masyarakat untuk tidak ragu-ragu dalam melaporkan kejadian yang mereka saksikan. Baginya, laporan dari masyarakat sangat berharga bagi polisi dalam menelusuri korban dan pelaku kecelakaan.

Baca Juga  Geger Kampung Tua Belian PERPAT Batam: Mayat Laki-laki Ditemukan Membusuk di Kamar Kos

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *