Tragedi Kemanusiaan di Gaza: Rumah Sakit Indonesia Menerima 65 Kematian dalam 24 Jam Terakhir

Tragedi Kemanusiaan di Gaza: Rumah Sakit Indonesia Menerima 65 Kematian dalam 24 Jam Terakhir
Dalam 24 jam terakhir, Rumah Sakit Indonesia menerima 65 kematina (ap foto)

Gaza, Inibatam – Rumah Sakit Indonesia yang berlokasi di utara Gaza mencatat lebih dari 65 kematian dan lebih dari 100 cedera dalam rentang waktu 24 jam terakhir. Informasi ini disampaikan oleh petugas kesehatan Palestina kepada Al Jazeera pada awal Kamis (9/11/2023).

Selama dua minggu terakhir, Rumah Sakit Indonesia telah beroperasi dalam kondisi yang sangat kritis. Hal ini disebabkan oleh serangan berkelanjutan oleh pasukan rezim Zionis Israel dan blokade perbatasan yang mengakibatkan penutupan penuh rumah sakit lain karena kekurangan pasokan bahan bakar.

Sementara itu, puluhan warga Palestina dilaporkan tewas akibat serangan Israel di kamp pengungsi Jabaliya di bagian utara dan Sabra di bagian barat Gaza.

Baca Juga  Pasukan Israel Serang Masjid di Gaza, Sudah 33 Masjid yang Hancur

Ribuan warga sipil terpaksa melarikan diri dari serangan Israel di Gaza dengan berjalan kaki, berusaha bertahan di tengah kondisi yang semakin sulit.

Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, kembali menolak kemungkinan gencatan senjata di Semenanjung Gaza tanpa pembebasan tahanan oleh pejuang Hamas.

Lebih dari 10.569 warga Palestina telah tewas sejak dimulainya serangan Israel di Gaza pada tanggal 7 Oktober. Sementara itu, di Israel, jumlah korban dalam periode yang sama mencapai lebih dari 1.400 orang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *