Wisata  

UAS Kenang Almarhumah Emak Saat Acara Sarapan Bareng di Kafe Melawa Premium, Bengkong, Batam

UAS Kenang Almarhumah Emak Saat Acara Sarapan Bareng di Kafe Melawa Premium, Bengkong, Batam
UAS didampingi sahabat lama Ramon Damora di Kafe Melawa Premium Bengkong berbagi cerita tentang almarhumah Emak (dR/inibatam)

Batam, Inibatam – Sekitar 100 orang Warga Kota Batam meramaikan acara Sarapan Pagi Bareng Ustaz Abdul Somad (UAS) di Kafe Melawa Premium, Bengkong pada Minggu (29/10/2023) pagi. Di Kafe ini UAS berbagi kisahnya bersama almarhumah Emaknya.

“Almarhumah mamak saya, semua restoran di Pekanbaru itu, yang besar-besar, yang mewah, saya bawa ke sana. Asal hari Sabtu dan Ahad, saya kosongkan waktu satu hari, bawa keliling,” kata UAS.

Ia menjelaskan bahwa ini adalah cara dia berbakti kepada ibunya, karena seorang ibu tidak akan merasa tenang jika anaknya belum makan.

“Ibu itu, dia kan tidak bisa makan, kalau kita anaknya tak makan. Jadi kewajiban kita lah senangkan hati orang tua. Bagi yang (orangtua) sudah meninggal. Bawa anak yatim kemari. Pahalanya sampaikan ke almarhum/almarhumah orangtua kita. Ini semua akan menjadi amal jariyah bagi kita semua. Insyallah,” ujarnya.

Baca Juga  7 Destinasi Wisata Populer yang Wajib Dikunjungi di Kota Batam

Ia berbagi keyakinannya bahwa jika orangtuanya masih hidup, pasti dia akan membawanya ke tempat-tempat kuliner seperti ke Kafe Melawa Premium ini.

UAS menyebut, pengelola kafe, Ramon Damora, adalah sahabat lamanya, yang dikenalnya ketika mereka kuliah bersama di UIN Sultan Syarif Kasim (Suska) Pekanbaru pada tahun 1996.

UAS sendiri melanjutkan studi di Mesir dan saat ini menjadi seorang pendakwah terkenal. Ramon Damora, di sisi lain, menjalani berbagai profesi, termasuk menjadi jurnalis senior di Kepulauan Riau.

Acara ini juga dihadiri oleh rekan sejawat dan sesama alumni UAS, serta beberapa tokoh terkemuka di Batam, seperti Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, dan Mantan Anggota DPD RI dapil Kepri, Hardi Hood.

Baca Juga  Ini 9 Fakta Baliho Kontroversial Prabowo-Gibran di Landmark Welcome To Batam

UAS menyampaikan pesan tentang pentingnya silaturahmi dan berbagi dalam memperpanjang usia dan mendatangkan berkah.

“Kita sedang menyambung silaturahim di Kafe Melawa. Jadi Ustaz Somad bukan sekedar ceramah aja tentang sambung silaturahim. Ini kan langsung dipraktekkan. Kalau ada kawan punya usaha, datang… Menyambung silaturahim. Siapa yang rajin bersilaturahim panjang umur, murah rezeki,” ucap UAS, diaminkan para warga yang hadir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *